BALITOPIK.COM – Keluarga Besar Alumni Angkatan Muda Muhammadiyah (AMM) Bali mendeklarasikan dukungan terhadap pasangan calon presiden dan wakil presiden Ganjar-Mahfud pada pilpres 2024.
Koordinator deklarasi, Ikhwan Syah Nasution mengatakan alasan Keluarga Besar Alumni Angkatan Muda Muhammadiyah (AMM) Bali mendukung Ganjar-Mahfud karena keduanya memiliki rekam jejak dan prestasi yang baik.
“Menjadi satu landasan yang paling utama yang menjadi kriteria sebagai calon pemimpin harus punya rekam jejak baik, prestasi yang baik, itu menjadi syarat kami mendukung Bapak Ganjar dan Bapak Prof Mahfud MD,” kata Ikhwan Sabtu, (4/11/2023).
Bahkan, menurut Ikhwan, memilih Ganjar dan Mahfud adalah pilihan yang rasional dan waras. Karena itu pihaknya akan berusaha mensosialisasikan pasangan Ganjar-Mahfud, tidak hanya kepada warga Muhammadiyah saja, tetapi kepada seluruh masyarakat Bali untuk memilih Ganjar-Mahfud.
”Saya kira kami akan menindaklanjuti untuk terus mensosialisasikan, mensiarkan agar bagaimana bukan hanya warga Muhammadiyah saja tetapi seluruh masyarakat Bali bahwa memilih Pak Ganjar dan Pak Mahfud adalah pilihan rasional, pilihan waras bagi kita yang punya cita-cita Indonesia maju dan beradab,” ucapnya.
Lebih lanjut Ikhwan menjelaskan bahwa Keluarga Besar Alumni AMM Bali memiliki cita-cita tentang Indonesia yang harmonis, adil dan makmur. Mencita-citakan Indonesia yang maju dan Indonesia yang unggul. Cita-cita itu yang dititipkan kepada Ganjar-Mahfud.
“Tentu sebagai anak bangsa kami mempunyai tanggung jawab moril untuk berjuang mewujudkan cita-cita kepada pilihan kami,” tandasnya.
Untuk diketahui deklarasi Keluarga Besar Alumni Angkatan Muda Muhammadiyah (AMM) Bali itu dihadiri langsung oleh Sekjen DPP PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto, didampingi oleh Ketua DPD PDI Bali, Wayan Koster serta ketua partai pengusung Ganjar Pranowo dan Mahfud MD yakni PPP, Hanura dan Perindo wilayah Bali.