Balitopik.com – Kampanye perdana calon presiden dan wakil presiden (capres-cawapres) nomor urut 2 Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka di Bali pada Selasa (9/1) di Renon, Denpasar mendapat respon positif dari masyarakat Bali.
Terpantau lapangan Renon bagian utara (Denpan Kantor Gubernur Bali) dipadati manusia. Kampanye itu bertajuk ‘Pesta Rakyat Gemoy dan Santuy’ menghadirkan group band Dewa 19 dan sejumlah musisi lokal lainnya.
Saat menyapa masyarakat, Gibran mengatakan bahwa generasi muda adalah harapan bangsa menuju Indonesia emas. Tidak masalah jika generasi muda itu berbeda pilihan, yang penting rukun.
“Beda pilihan gak apa-apa, yang penting semuanya rukun, jamgan mau dipecah belah. Kalau ada fitnah gak perlu dibalas, senyumin aja, jogetin aja yang penting semuanya rukun,” kata Gibran.
Hal menarik lainnya adalah istri Gibran Rakabuming Selvi Ananda Putri mendapat ucapan selamat ulang tahun oleh massa yang hadir. Di mana pada tanggal 9 Januari 2024 kemarin Selvi berulang tahun ke-34. Dia lahir pada 9 Januari 1989.
“Kami ingin memberikan kejutan kepada istri tercinta Mas Gibran, Mbak Selvi yang hari ini berulang tahun,” ujar MC.
Sontak masyarakat menyanyikan lagu ‘Selamat Ulang Tahun’ ciptaan Jamrud. Selvi Ananda kemudian diberikan bunga oleh seorang panitia di atas panggung. ***
Ambara-Adi Tegaskan Komitmen Kesehatan Berkualitas di Denpasar
Balitopik.com - Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Denpasar nomor urut 1, Gede Ngurah Ambara Putra-I Nengah Yasa...
Read more