Balitopik.com – Desa Wanagiri, Kecamatan Sukasada, Kabupaten Buleleng, menjadi pusat kegiatan sosial dan pengembangan masyarakat yang digelar oleh Pilar Generasi Emas Indonesia (PARAS) melalui program PASSION Vol.2 Bali pada 11-16 April 2025.
Kegiatan ini melibatkan 28 delegasi dari seluruh Indonesia yang terbagi dalam lima divisi: Ekonomi Kreatif dan Pariwisata, Pendidikan, Kesehatan, Lingkungan, dan Teknologi Digital.
Divisi Ekonomi Kreatif dan Pariwisata mengadakan sosialisasi kelas industri kreatif di SMPN SATAP 3 Sukasada, pembuatan konten promosi pariwisata dan UMKM, serta pendampingan pembuatan Nomor Induk Berusaha (NIB) bagi pelaku UMKM. Puncak acara berupa festival dan bazar yang melibatkan seluruh divisi sukses digelar di SDN 1 Wanagiri.
Di bidang pendidikan, program “AKU INDONESIA” mengenalkan nilai Pancasila secara interaktif kepada generasi muda, sementara teknik eco print diajarkan sebagai seni ramah lingkungan. Sekolah alam juga diterapkan untuk meningkatkan kesadaran dan pengalaman belajar siswa tentang ekosistem dan pelestarian lingkungan. Program “Bolehkah Aku Bermimpi?” memberikan ruang ekspresi dan penguatan percaya diri bagi anak dan remaja melalui public speaking dan teatrikal.
Divisi Teknologi Digital fokus pada literasi digital dengan edukasi penggunaan teknologi yang cerdas dan aman, serta pembuatan akun email pribadi bagi masyarakat desa. Divisi ini juga mendokumentasikan kegiatan melalui video after movie.
Divisi Kesehatan melaksanakan beberapa program, antara lain CARA (Perilaku Hidup Bersih dan Sehat) untuk siswa SDN 1 Wanagiri, SEHATI untuk skrining kesehatan indera, GIZI SEHATI untuk edukasi gizi seimbang bagi ibu hamil dan balita, serta ACTIVE untuk pemeriksaan kesehatan dasar bagi warga dewasa.
Selain itu, di Bali secara umum, Gubernur Wayan Koster meluncurkan Gerakan Bali Bersih Sampah mulai 11 April 2025, dengan aturan ketat pengelolaan sampah dan larangan penggunaan plastik sekali pakai. Gerakan ini melibatkan seluruh elemen masyarakat dan pelaku usaha, dengan sanksi tegas bagi yang tidak mematuhi, sebagai upaya menyelesaikan masalah sampah di Bali secara menyeluruh.
Kegiatan dan program yang terintegrasi ini diharapkan mampu meningkatkan kualitas hidup masyarakat Desa Wanagiri secara berkelanjutan serta mendukung visi Bali yang bersih dan lestari. Kegiatan ini ditutup dengan mengunjungi beberapa destinasi wisata yang ada di Bali sebagai reward kepada seluruh volunteer yang sukses menjalankan programnya di masing-masing divisi. (Komang Devi)