Balitopik.com – Sidang pleno hasil rekapitulasi pemilu 2024 di KPU Bali telah selesai digelar. Sidang pleno yang berlangsung pada Jumat 8 Maret pukul 08.00 Wita sampai Sabtu 9 Maret 2024 pukul 01.30 Wita dini hari itu berlangsung lancar.
“Sidang pleno pemilu tahun ini terasa lebih landai, lebih lancar dibandingkan sidang pleno pemilu tahun 2019,” ujar Divisi Sosialisasi dan SDM KPU Bali, I Gede John Darmawan usai pleno.
Diketahui, dalam sidang pleno tersebut KPU Bali telah membacakan perolehan suara para kandidat DPD RI sesuai urutan. Dari 17 orang calon DPD RI Dapil Bali terdapat 4 orang putra-putri Bali mendulang suara terbanyak.
Mereka adalah Ida Bagus Rai Dharmawijaya Mantra, Shri I Gusti Ngurah Arya Wedakarna Mahendradatta Wedasteraputra Suyasa atau disingkat Arya Wedakarna (AWK), Ni Luh Putu Ary Pertami Djelantik dan I Komang Merta Jiwa.
Dari perolehan suara 4 orang tersebut, AWK, Ni Luh Djelantik dan Merta Jiwa selisih sangat tipis. Sedikit terpaut dari perolehan suara Rai Mantra.
Berikut perolehan suara 4 Anggota DPD RI Periode 2024-2029 Dapil Bali. Diurutkan sesuai suara terbanyak;
1. Ida Bagus Rai Dharmawijaya Mantra alias Rai Mantra 494.698 suara;
2. Shri I Gusti Ngurah Arya Wedakarna Mahendradatta Wedasteraputra Suyasa atau disingkat Arya Wedakarna alias AWK 378.300 suara;
3. Ni Luh Putu Ary Pertami Djelantik alias Ni Luh Djelantik 377.152 suara;
4. I Komang Merta Jiwa alias Merta Jiwa 363.440 suara. ***
Ambara-Adi Tegaskan Komitmen Kesehatan Berkualitas di Denpasar
Balitopik.com - Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Denpasar nomor urut 1, Gede Ngurah Ambara Putra-I Nengah Yasa...
Read more