Balitopik.com – Perolehan suara calon DPD RI daerah pemilihan Jawa Barat (Jabar) nomor urut 10, Alfiansyah Komeng tembus angka 1 juta atau tepatnya 1.399.753 suara.
Data itu berdasarkan hasil hitung suara aplikasi Sirekap KPU, dilihat Sabtu (17/2) pukul 10.00 Wita.
Perolehan suara pemilik jargon Uhuy itu diprediksi akan mencapai 1.5 juta atau bahkan lebih. Mengingat perhitungan suara DPD RI di Jawa Barat baru 49.93 persen.
Perolehan suara sementara Komeng Uhuy itu bahkan mengalahkan pasangan capres-cawapres nomor urut 3, Ganjar-Mahfud. Dilihat di waktu yang sama saat ini perolehan pasangan Ganjar-Mahfud baru 1.248.327 suara di Jawa Barat.
Dengan perolehan suara itu, Komeng Uhuy sudah dipastikan melenggang ke DPD RI. Disusul nomor urut 2 atas nama Aanya Rina Casmayanti dengan perolehan 618.624 suara.
Di urutan ketiga ada nama Jihan Fahira dengan perolehan sementara 540.986 suara. Dan di posisi keempat ditempati oleh H. Aceng HM Fikri sebanyak 440.655 suara.***
Pengurus Pusat Rumah Besar Flobamora Indonesia Resmi Dikukuhkan
Balitopik.com – Pengurus Pusat Rumah Besar Flobamora Indonesia (RBFI) periode 2024-2029 resmi dikukuhkan di Rumah Sinergi Flobamora Bali, Jalan Tukad...
Read more