Balitopik.com – Hashim Djojohadikusumo, Anggota Dewan Pengarah Tim Kampanye Nasional (TKN) Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka mengatakan calon presiden dan wakil presiden nomor urut 2 tersebut tidak akan mengecewakan semua umat beragama jika terpilih menjadi presiden.
Hal itu disampaikan saat menghadiri acara Natal bersama Gerakan Kristiani Indonesia Raya (GEKIRA) dan Persekutuan Ibadah Kristen Indonesia Raya (PIKIR) Daerah Bali di Ubud, Gianyar, Bali, Selasa (9/1/2024).
“Saya yakin Prabowo-Gibran tidak akan kecewakan Ibu dan Bapak yang ada di sini yang beragama nasrani, Katolik dan Protestan bahkan ada ortodoks juga, tidak akan mengecewakan umat Hindu, umat Konghucu dan umat Islam,” katanya saat memberikan sambutan.
Alasannya adalah Prabowo Subianto berasal dari keluarga yang pluralis. Sementara Gibran Rakabuming Raka adalah Walikota Solo yang dinilainya saat ini berhasil menjaga toleransi.
Dijelaskan, bahwa Indonesia terdiri atas suku ras dan agama yang sangat banyak. Tidak salah jika Indonesia diluki sebagai bangsa yang heterogen. Bangsa yang kaya atas perbedaan itu menurutnya harus dijaga sebagai sebuah kekayaan.
“Saya yakin itu, saya yakin Prabowo-Gibran tidak akan mengecewakan semua umat beragama yang ada di Indonesia ini,” tegasnya. ***
Ambara-Adi Tegaskan Komitmen Kesehatan Berkualitas di Denpasar
Balitopik.com - Pasangan calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Denpasar nomor urut 1, Gede Ngurah Ambara Putra-I Nengah Yasa...
Read more