Balitopik.com – Ketua DPD Partai Gerindra Bali Made Muliawan Arya alias De Gadjah memberikan nasihat kepada 10 orang kader yang baru saja dilantik hari ini menjadi anggota DPRD atau anggota dewan Bali periode 2024-2029, Senin, (2/9/2024) di Gedung DPRD Provinsi Bali.
Calon Gubernur Bali 2024 itu memberi nasihat dengan mengutip petuah yang sering disampaikan oleh Ketua Umum Partai Gerindra sekaligus Presiden terpilih, Prabowo Subianto kepada kader-kader Gerindra.
“Ingat nasihat Pak Prabowo, selalu hadir ditengah masyarakat dan buat masyarakat itu tersenyum. Jika tidak bisa bantu orang banyak bantu beberapa orang, jika tidak bisa bantu beberapa orang bantu satu orang, jika tidak bisa bantu satu orang minimal jangan menyusahkan orang lain,” kata De Gadjah.
Dia mengingatkan agar 10 orang anggota dewan dari partai Gerindra itu menjalankan tugas sebagai pelayan masyarakat Bali dengan baik.
Diminta agar selalu turun dan berada di tengah-tengah masyarakat, membantu dan membuat senyum masyarakat.
Jika tidak, dia tidak akan segan-segan mengusulkan ke pusat agar kader yang tidak menjalankan tugas dengan baik tersebut diberhentikan atau dilakukan pergantian antar waktu (PAW) sebagai anggota dewan Bali dari partai Gerindra.
“Kalau sampai saudara-saudara tidak melaksanakan tugas saudara sebagai pelayan masyarakat dengan baik, tidak pernah turun ke masyarakat, tidak pernah membantu masyarakat, tidak pernah membuat masyarakat tersenyum, saya orang pertama yang mengusulkan ke pusat untuk mem-PAW-kan saudara-saudara,” tegasnya.
Tetapi, kata dia, jika tugas sebagai anggota dewan dilakukan dengan baik, maka dia yang akan pasang badan untuk 10 orang anggota dewan dari partai Gerindra itu.
“Tetapi jika saudara-saudara melaksanakan tugas dengan baik, saya orang yang akan mempertahankan dan memasang badan untuk saudara-saudara. Bahkan saya yakin saudara akan kembali dipercaya oleh masyarakat untuk pemilu 5 tahun yang akan datang,” tandasnya. (*)