Balitopik.com – Bupati Badung, I Nyoman Giri Prasta mendeklarasikan diri menjadi pendamping Wayan Koster di Pemilihan Gubernur (Pilgub) Bali November 2024 mendatang.
Hal itu terungkap setelah Ketua DPD PDIP Bali, Wayan Koster bersama jajaran mengunjungi DPC PDIP Badung dalam rangka konsolidasi Partai jelang Pilkada serentak, Minggu (28/4/2024).
Saat ditanya, rekomendasi dari DPC PDIP Badung untuk paket Pilgub Bali, Giri Prasta yang juga merupakan Ketua DPC PDIP Badung itu mengatakan satu paket.
Tepat berdiri di samping Wayan Koster, Giri Prasta mengatakan (paket) Wayan Koster – Giri Prasta.
“Satu paket. Bapak Wayan Koster – Giri Prasta (pasangan calon Pilgub Bali),” jawab Giri tegas.
Pernyataan Giri Prasta itu tentu langsung meredam bacaan publik tentang persaingan dua matahari (Wayan Koster dan Giri Prasta) di internal PDIP Bali soal mendapatkan rekomendasi dari DPP PDI Perjuangan.
Mengingat, selama ini Giri Prasta cukup melangit dengan Baliho-baliho “Giri Untuk Bali”. Giri secara tegas telah menyatakan siap menjadi pendamping atau wakil bagi Wayan Koster.
Dikonfirmasi terpisah, Wayan Koster menjelaskan bahwa soal siapa Calon Gubernur dan siapa Wakil Gubernur sepenuhnya adalah wewenang DPP PDI Perjuangan.
Apa yang disampaikan Giri Prasta adalah aspirasi dari DPC Badung. Akan ditampung dan akan ditentukan oleh DPP terutama oleh Megawati Soekarnoputri sebagai Ketua Umum PDI Perjuangan.
Terkait kunjungan ke DPC Kabupaten Badung itu, terang Koster, merupakan agenda rutin dari DPD ke seluruh DPC yang ada di Bali. Kata dia, sebelumnya DPD sudah berkunjung ke DPC Gianyar dan Kota Denpasar.
“Konsolidasi Partai secara bergilir di Gianyar, Denpasar, Badung berlanjut ke kabupaten lain,” ujar Koster melalui pesan singkat WhatsApp. ***
Pemprov Bali Kasih Sembako untuk PNS yang Hampir Pensiun
Balitopik.com – Pemerintah Provinsi Bali membagikan sembako kepada Pegawai Negeri Sipil (PNS) golongan I dan II yang akan memasuki masa...
Read moreDetails