Balitopik.com – Permainan catur politik mencari pemimpin Ibu Kota Bali dalam Pemilihan Walikota Denpasar November nanti sepertinya akan menarik. Pasalnya dua partai raksasa di Bali yaitu PDIP dan Gerindra memiliki jagoannya masing-masing.
DPC PDIP Kota Denpasar sudah terlebih dahulu memberikan rekomendasi kepada incumbent yaitu I Gusti Ngurah Jaya Negara, SE., dan I Kadek Agus Arya Wibawa, SE, MM. Keduanya adalah pasangan Walikota dan Wakil Walikota Denpasar periode 2021-2024.
Ketua DPC PDI Perjuangan Kota Denpasar I Gusti Ngurah Gede, mengatakan kedua kader PDIP tersebut kembali diberikan rekomendasi untuk Pilwali Kota Denpasar 2024. Bahkan diyakini akan kembali terpilih lantaran dinilai bekerja baik selama menjabat.
“Selain karena dua orang ini merupakan kader dan tokoh partai. Kami melihat bahwa Jaya Negara sangat berpengalaman memerintah dimana dulu menjadi wakil kemudian sekarang menjadi wali kota,” ucapnya kepada Wartawan akhir April lalu.
Sementara, DPC Gerindra Kota Denpasar telah menyiapkan 3 nama untuk dipertarungkan di Pilwali Kota Denpasar.
Ketua Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Partai Gerindra Kota Denpasar, Ida Bagus Yoga Adi Putra alias Gus Yoga mengatakan pihaknya sudah mengantongi tiga tokoh tersebut untuk disurvei sebelum diajukan ke DPD Partai Gerindra Provinsi Bali.
Diantaranya, Ida Bagus Ngurah Sidhayatra Wijaya (Anak mantan Walikota Denpasar periode 2008-2021 Ida Bagus Rai Dharmawijaya Mantra atau Rai Mantra).
Kemudian, Anak Agung Ngurah Rai Iswara (Mantan Sekretaris Kota Denpasar) dan Ida Bagus Gede Sidharta (Pelaku pariwisata Kota Denpasar).
Ketiga nama itu sedang digodok oleh DPC Gerindra Kota Denpasar untuk disodorkan kepada DPD Partai Gerindra Provinsi Bali.
“Ya saling melengkapi lah ketiga calon ini kalau saya lihat. Tapi nanti hanya akan keluar dua nama yaitu dari survei yang akan kita gaungkan. Tentu tetap kita harapkan arahan Pak Ketua DPD (De Gadjah) ke depan,” ucap Gus Yoga.
Bantu Pusat, Pemkot Denpasar Anggarkan Rp10 Miliar untuk MBG
Balitopik.com – Pemerintah Kota (Pemkot) Denpasar menyediakan dana dampingan untuk mendukung program pemerintah pusat yaitu Makan Bergizi Gratis (MBG) di...
Read moreDetails